Penjelasan: Penelitian Kualitatif

Penelitian Kualitatif - Apakah Anda adalah salah satu orang yang sedang mencari informasi mengenai Penelitian Kualitatif? Atau hanya iseng-iseng saja membuka internet lalu tanpa sengaja menemukan situs PakDosen ini? Terlepas mana saja yang Anda pilih, yang jelas PakDosen ucapkan selamat datang untuk teman-teman semuanya.

Mungkin ada situs lain selain situs Pakdosencoid yang juga mengulas tentang Penelitian Kualitatif, akan tetapi berhubung Anda sudah terlanjur berada disini, maka ada baiknya jika Anda melanjutkan membaca artikel ini hingga selesai, sebab ada pepatah yang bilang; "sambil menyelam minum bir" eh air. Jadi selain mendapatkan wawasan baru Anda bisa memperoleh hal lain juga hehehe. Oke, tidak usah ngelantur sana-sini lagi, yuk langsung saja disimak penjelasannya dibawah ini.

Pembahasan Lengkap Penelitian Kualitatif

Selamat datang di Dosen.co.id, web digital berbagi ilmu pengetahuan. Kali ini PakDosen akan membahas tentan Penelitian Kualitatif? Mungkin anda pernah mendengar kata Penelitian Kualitatif? Disini PakDosen membahas secara rinci tentang pengertian, pengertian menurut para ahli, ciri, jenis, metode, karakteristik, tujuan, manfaat, tahapan, kelebihan dan kelemahan. Simak Penjelasan berikut secara seksama, jangan sampai ketinggalan.

Penelitian Kualitatif: Pengertian, Ciri, Jenis dan Metode Menurut Para Ahli

Pengertian Penelitian Kualitatif

Penelitian Kualitatif adalah penelitian yang bertujuan untuk memahami gejala mengenai apa yang diperoleh subjek penelitian, seperti perilaku, persepsi, motivasi dan tindakan secara holistik dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa, pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan beraneka macam metode alamiah.


Pengertian Penelitian Kualitatif Menurut Para Ahli

Berikut ini terdapat beberapa pendapat dari para ahli mengenai penelitian kualitatif, yakni sebagai berikut:

1. Menurut Creswell, J.W

Menurut pendapat dari Creswell, J.W., penelitian kualitatif adalah suatu proses penelitian untuk memahami masalah-masalah manusia atau sosial dengan menciptakan gambaran menyeluruh dan kompleks yang disajikan dengan kata-kata, melaporkan pandangan terinci yang diperoleh dari para sumber informasi, serta dilakukan dalam latar (setting) yang alamiah.


2. Menurut Denzin & Lincoln

Menurut pendapat dari Denzin & Lincoln, penelitian kualitatif adalah suatu komitmen terhadap pandangan naturalistik-pendekatan interpretatif terhadap pokok persoalan studi dan suatu kritik yang berkelanjutan terhadap politik dan metode positivisme.


3. Menurut Sugiyono

Menurut pendapat dari Sugiyono, penelitian kualitatif adalah ara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu.


4. Menurut Meleong

Menurut pendapat dari Meleong, penelitian kualitatif adalah suatu penelitian ilmiah, yang bertujuan untuk memahami suatu fenomena dalam konteks social secara alamiah dengan mengedepankan proses interaksi komunikasi yang mendalam antara peneliti dengan fenomena yang diteliti.


5. Menurut Saryono

Menurut pendapat dari Saryono, penelitian kualitatif adalah penelitian yang digunakan untuk menyelidiki, menemukan, menggambarkan, dan menjelaskan kualitas atau keistimewaan dari pengaruh sosial yang tidak dapat dijelaskan, diukur atau digambarkan melalui pendekatan kuantitaif.


6. Menurut Kirk & Nliller

Menurut pendapat dari Kirk & Nliller, penelitian kualitatif adalah tradisi tertentu dalam iImu pengetahuan sosial yang secara fundamental bergantung pada pengamatan pada manusia dalam kaitannya sendiri dan berhubungan dengan orang-orang tersebut dalam bahasanya dan dalam peristiIahannya. Penelitian kualitatif memiliki ciri atau karakteristik yang membedakan dengan penelitian jenis Iainnya.


7. Menurut Bogdan & Biklen, S.

Menurut pendapat dari Bogdan & Biklen, S., penelitian kualitatif adalah salah satu prosedur penelitian yng menghasitkan data deskriptif berupa ucapan atau tulisan dan perilaku orang-orang yang diamati.


Ciri-Ciri Penelitian Kualitatif

Berikut ini terdapat beberapa ciri-ciri dari penelitian kualitatif, yakni sebagai berikut:

  1. Lingkungan alamiah sebagai sumber data langsung
  2. Manusia merupakan alat (instrumen) utama pengumpulan data
  3. Analisis data dilakukan secara induktif
  4. Penelitian bersifat deskriptif analitik (data berupa kata-kata, gambar dan perilaku) tidak dituangkan dalam bentuk bilangan atau angka statistik
  5. Tekana penalitian berada pada proses, penelitian kualitatif lebih banyak mementingkan segi proses daripada hasil.
  6. Pembatasan penelitian berdasarkan fokus
  7. Perencanaan bersifat lentur dan terbuka
  8. Hasil penelitian merupakan kesepakatan bersama
  9. Pembentukan teori berasal dari dasar
  10. Pendekatan penelitian menggunakan metode kualitatif
  11. Teknik sampling cenderung bersifat purposive
  12. Penelitian bersifat menyeluruh (holistik)
  13. Makna sebagai perhatian utama penelitian

Jenis-Jenis Penelitian Kualitatif

Berikut ini terdapat 2 jenis-jenis penelitian kualitatif, yakni sebagai berikut:

  • Penelitian Kualitatif Interaktif

Penelitian kualitatif interaktif merupakan studi mendalam dengan menggunakan teknik pengumpulan data langsung dari orang dalam lingkungan yang diteliti.


  • Penelitian Kualitatif Interaktif

Penelitian kualitatif non interaktif disebut juga penelitian analitis, mengadakan pengkajian berdasarkan analisis dokumen. Sesuai dengan namanya penelitian ini tidak menghimpun data secara interaktif melalui interaksi dengan sumber data manusia.


Metode Penelitian Kualitatif

Berikut ini terdapat beberapa metode penelitian kualitatif, yakni sebagai berikut:

1. Metode Studi Etnografik

Metode Studi Etnografik merupakan suatu metode yang menjelaskan dan mengklarifikasikan kelompok sosial, budaya ataupun sistem. Proses penelitian studi etnografik dijalankan di lapangan dalam waktu yang cukup lama, berbentuk observasi dan wawancara secara alamiah dengan para partisipan, dalam beraneka macam bentuk peluang aktivitas dan menghimpun dokumen dan benda seperti artifak.


2. Metode Studi Historis

Metode Studi Historis merupakan metode yang dijalankan dengan mengkaji peristiwa-peristiwa yang sudah berlalu. Peristiwa-peristiwa sejarah direka-ulang dengan memakai sumber data primer yang berbentuk kesaksian dari sikap sejarah yang masih ada, kesaksian tidak sengaja yang tidak dimaksudkan untuk disimpan, sebagai catatan ataupun rekaman, misalnya peninggalan-peninggalan sejarah dan kesaksian sengaja yang berbentuk catatan dan dokumen-dokumen.


3. Metode Studi Fenomenologis

Penelitian kualitatif metode studi fenomenologis memiliki dua makna, sebagai filsafat sains dan sebagai metode pencarian dalam penelitian. Metode studi fenomenologis (phenomenological studies) mencoba mencari arti dari pengalaman dalam kehidupan.


4. Metode Studi Kasus

Metode Studi Kasus merupakan suatu penelitian yang dilakukan terhadap suatu “kesatuan sistem”. Kesatuan ini dapat berupa program, kegiatan, peristiwa, atau sekelompok individu yang terikat oleh tempat, waktu atau ikatan tertentu. Metode studi kasus adalah suatu penelitian yang diarahkan untuk menghimpun data, mengambil makna serta memperoleh pemahaman dari kasus tersebut.


5. Metode Teori Dasar

Metode Teori Dasar adalah penelitian yang diarahkan pada penemuan atau digunakan untuk menguatan terhadap suatu teori tertentu.


6. Metode Studi Kritis

Dalam Penelitian kualitatif metode kritis, peneliti melakukan analitis naratif, etnografi kritis, penelitian tindakan, dan penelitian feminisme. Penelitian mereka diawali dengan mengekspos masalah seperti masalah manipulasi, kesenjangan dan penindasan sosial.


7. Metode Penelitian Noninteraktif

Penelitian metode noninteraktif adalah metode penelitian kualitatif yang mengadakan pengkajian berdasarkan analisis dokumen. Peneliti menghimpun, mengidentifikasi, menganalisis, dan mengadakan sintesis data, untuk kemudian memberikan interpretasi terhadap konsep, kebijakan, peristiwa yang secara langsung ataupun tidak langsung dapat diamati.


Karakteristik Penelitian Kualitatif

Berikut ini adalah beberapa karakteristik penelitian kualitatif yaitu:

  • Pada penelitian kualitatif teori atau hipotesis tidak secara apriori diwajibkan ada.
  • Penelitian kualitatif dilaksanakan pada latar alamiah (bukan dibuat-buat/artifisial), yaitu tempat di mana kejadian dan perilaku manusia berlangsung.
  • Asumsi-asumsi pada penelitian kualitatif amat berbeda dengan penelitian kuantitatif.
  • Dalam melaksanakan penelitian kualitatif, justru peneliti-lah yang merupakan instrumen utama penelitian untuk mengumpulkan data.
  • Data yang dikumpulkan pada penelitian kualitatif lebih cenderung bersifat deskriptif atau penggambaran dalam bentuk kata-kata, bukan dominan angka-angka.
  • Penelitian kualitatif berfokus pada menggali persepsi dan pengalaman partisipan (pihak-pihak yang terlibat dalam) penelitian.
  • Pada penelitian kualitatif, proses pelaksanaan penelitian sama pentingnya dengan hasil penelitian (produk). Peneliti, selama prosesnya berusaha memahami bagaimana suatu kejadian berlangsung.
  • Data pada penelitian kualitatif ditafsirkan dalam pemahaman idiografis, bukan untuk membuat atau merumuskan generalisasi.
  • Dalam merancang desain penelitian, peneliti pada penelitian kualitatif harus mencoba merekonstruksi penafsiran dan pemahaman dengan sumber data, yaitu manusia.
  • Proses penelitian kualitatif hingga menghasilkan produk penelitian, lebih mengandalkan pada tacit knowledge (intuisi dan perasaan), hal ini disebabkan oleh karena data tidak dapat dikuantifikasi. Data adalah apresiasi dari majemuknya suatu keadaan (kenyataan kejadian).
  • Pada penelitian kualitatif amat perlu menjunjung tinggi objektivitas  dan kebenaran. Akan tetapi ktiterianya berbeda dengan penelitian kuantitatif, karena derajat kepercayaannya diperoleh dari verifikasi berdasarkan koherensi, wawasan, dan manfaat.

Tujuan Penelitian kualitatif

Berikut ini adalah tujuan dari penelitian kualitatif yaitu:

Tujuan utama penelitian kualitatif adalah untuk memahami (to understand) fenomena atau gejala sosial dengan lebih menitik beratkan pada gambaran yang lengkap tentang fenomena yang dikaji daripada memerincinya menjadi variabel-variabel yang saling terkait. Harapannya ialah diperoleh pemahaman yang mendalam tentang fenomena untuk selanjutnya dihasilkan sebuah teori. Karena tujuannya berbeda dengan penelitian kuantitatif, maka prosedur perolehan data dan jenis penelitian kualitatif juga berbeda.

Manfaat Penelitian Kualitatif

Berikut ini adalah beberapa manfaat dari penelitian kualitatif yaitu:
  • Teknik studi kasus

Pada penelitian kualitatif sangat cocok jika digunakan untuk melakukan pengungkapan atau exploratory dan penemuan atau discovery.exploratory studies atau studi pengungkapan berhubungan dengan Sebagai pengembangan teori suatu tema atau topik yang dalam penelitian sebelumnya hanya memberikan hasil yang terbatas,kemudian study ini akan diarahkan terhadap penemuan yang lebih lanjut.arah dari studi lanjut ini adalah menjabarkan suatu konsep,mengembangkan model,preposisi,dan juga hipotesis. Ada beberapa studi yang bisa diarahkan terhadap pemahaman konsep yang abstrak yang diambil dari pengalaman sosial partisipan, semisal pembelajaran berbasis kopentensi,dan pemahaman manajemen berbasis sekolah.teori dasarnya terletak pada konsep,model,preposisi dan hipotesis,sebab pengembangan abstraknya dari observasi dan tidak dari teori terdahulu.
  • Untuk penyempurnaan praktik

Hasil dari penelitian kualitatif adalah deskripsi serta analisis tentang kegiatan dan juga peristiwa-peristiwa penting.masukan yang sangat penting untuk menyempurnakan praktik adalah beberapa studi kasus yang dilakukan secara terpisah pada kurun waktu yang berbeda terhadap fokus masalah,kegiatan dan program yang sama.hasil dari penelitian kualitatif akan memiliki nilai yang lebih tinggi dari penelitian kuantitatif jika hasil dari penelitian kualitatif bersifat mendalam dan juga rinci.
  • Sumbangan dalam menentukan kebijakan

Sumbangan dari hasil penelitian kualitatif dapat bermanfaat bagi perumusan,implementasi,serta perubahan kebijakan.penelitian kualitatif dapat digunakan untuk menganalisis persepsi serta isu-isu ekonomi, dan juga politik yag mempunyai pengaruh yang besar.
  • Mengklarifikasi isu-isu tindakan sosial

Fokus dari studi kasus dapat dilakukan pada pengalaman-pengalaman yang terjadi dalam kelompok etnik, kehidupan antar ras, peranan jender, dan kelas sosial.dalam penelitian kualitatif, isu-isu tersebut dapat ditempatkan dalam konteks sosial yang lebih luas, fungsinya memberikan kritik pada aspek idiologis, kepentingan politik dan ekonomi.
  • Sumbangan untuk studi-studi khusus

Bermanfaat untuk meneliti studi khusus yang tidak bisa diteliti dengan penelitian biasa, misalnya penelitian yang dilakukan pada orang sibuk, hambatan bahasa, topik yang rahasia atau kontroversial, dan beberapa penelitian yang tidak dapat diselsaikan dengan menggunakan penelitian kuantitatif statistikal.

Tahapan Penelitian Kualitatif

Berikut ini adalah beberapa tahapan-tahapan penelitian kualitatif yaitu:
  1. Menemukan permasalahan
  2. Melalukan studi literatur
  3. Penatapan lokasi
  4. Studi pendahuluan
  5. Penetapan metode pengumpulan data, observasi, wawancara, dokumen, disuksi terarah
  6. Analisis data selama penelitian
  7. Analisis data setelah validasi dan reliabilitas
  8. Hasil, cerita, personal, deskrifsi tebal, naratif, dapat dibantu table frekuensi.

Kelebihan dan Kekurangan Penelitian Kualitatif

Berikut ini adalah kelebihan dan kelemahan penelitian kualitatif yaitu:

Kelebihan:

  • Kemampuannya memahami makna dibalik prilaku
  • Mampu menemukan teori baru untuk setting kebudayaan yang diteliti.

Kelemahan:

  1. Hasil penelitian bersifat subjektif
  2. Temuan teori hanya untuk setting kebudayaan yang terbatas
  3. Kegunaan teori yang dihasilkan rendah karena belum tentu dapat dimanfaatkan.

Demikian Penjelasan Materi Tentang Penelitian Kualitatif: Pengertian, Pengertian Menurut Para Ahli, Ciri, Jenis, Metode, Karakteristik, Tujuan, Manfaat, Tahapan, Kelebihan dan Kelemahan Semoga Materinya Bermanfaat Bagi Siswa-Siswi.

The post Penelitian Kualitatif first appeared on PAKDOSEN.CO.ID.

ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Memuat...

Jika dirasa setelah membaca ulasan tentang Penjelasan: Penelitian Kualitatif ada yang masih kurang jelas, tidak usah ragu-ragu untuk menghubungi pakdosencoid . blogspot. com melalui kolom komentar yang ada dibawah postingan ini. PakDosen akan dengan senang hati menjawab setiap pertanyaan dari Anda. Terima kasih sudah berkunjung dan membaca uraian diatas hingga selesai. Sampai jumpa di pembahasan selanjutnya.

Comments

Popular posts from this blog

√ Pengertian Audit Manajemen

Penjelasan: Yurisprudensi Adalah

Penjelasan: Hak Cipta